Pertemuan 12
Resume 12
Hari Senin, 13 Juni 2022
Gelombang 25
Tema : Proofreading Sebelum Menerbitkan Tulisan
Narasumber : Susanto, S.Pd
Moderator : Nur Dwi Yanti
Pelatihan Senin malam ini diiring hujan lebat serta gemuruh Guntur yang bersahut-sahutan mulai pukul 18.30 wib. Ada rasa kuatir membuka laptop serta WA karena cuaca yang kurang bersahabat. Alhamdulillah beberapa saat setelah pelatihan dimulai, suara Guntur sudah Avara dimulai pukul 19.00 wib moderator malam ini ibu Nur Dwi Yanti seorang guru di SDN Muncul 03 yang berasal dari Kota Bandung, Jawa Barat membuka acara. Bu Nur adalah alumni kelas BM angkatan 24 yang lalu, keren… dari peserta pelatihan bisa menjadi moderator dan nantinya bisa menjadi narasumber.
Narasumber adalah adalah bapak Susanto, S.Pd, namun dalam dunia tulis menulis, beliau lebih di kenal dengan nama pak D. Pak D merupakan salah satu penulis yang cukup berpengalaman. Tidak hanya menulis beliau juga dikenal sebagai editor dan kreator konten. Beliau sehari-hari mengabdikan diri sebagai pendidik di SD Negeri Mardiharjo Kecamatan Purwodadi Kabupaten Musi Rawas Provinsi Sumatra Selatan. Pak D Sendiri adalah alumni kelas BM angkatan 15. Sejak 2009 sudah aktif sebagai blogger dan aktif kembali sebagai blogger sejak bulan Agustus 2020. Aktif menulis melalui Grup WA Bersama Om Jay (Wijaya Kusumah).
Proofreading atau kadang disebut dengan uji-baca adalah membaca ulang sebuah tulisan, tujuannya adalah untuk memeriksa apakah terdapat kesalahan dalam suatu teks. Jika kita membuka PUEBI, pasti akan segera tahu "kesalahan" pada tulisan tersebut. Selain itu, huruf kapital dipakai sebagai huruf pertama setiap kalimat baru, entah kalimat berita, tanya, atau perintah. Tahap ini merupakan tahap paling akhir dari proses penulisan sehingga tulisan yang kita buat layak terbit baik itu berupa buku, makalah, artikel maupun tulisan di blog.
Seorang penulis sebaiknya juga seorang proofreader, setidaknya untuk tulisan kita sendiri. Tugas seorang proofreader bukan hanya membetulkan ejaan atau tanda baca. Seorang proofreader juga harus bisa memastikan bahwa tulisan yang sedang ia uji-baca bisa diterima logika dan dipahami.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar