Rabu, 22 Juni 2022

RESIME 16 PELATIHAN MENULIS GELOMBANG 25

 

Anatomi Buku


Pertemuan ke-16

Pelatihan Belajar Menulis

Narasumber : Thèresia Sri Rahayu, S.Pd. SD

Moderator    : Arofiah Afifi

Hari ini Rabu, 22 Juni 2022 pelatihan belajar menulis PGRI memasuki pertemuan ke-14. Temanya adalah "Anatomi Buku" bersama narasumber Theresia Sri Rahayu, S.Pd.SD dan moderator Ibu Arofiah Afifi.

Profil Bu Theresia Sri Rahayu dan juga prestasinya dapat dilihat pada slide berikut 👇



Pengertian Anatomi Buku

Seperti halnya bagian tubuh makhluk hidup, nadkah buku juga memiliki anatomi yang membuatnya layak disebut naskah buku (Bambang Trim, 2009: 68)

Ibarat buku adalah burger maka harus dipastikan bagian perbagiannya disusun sedemikian rupa agar tampilannya menarik.

Anatomi Buku

  • Sampul : sampul depan, punggung buku, dan sampul belakang.
  • Bagian awal (Preliminaries), merupakan sejumlah halaman berisi teks, yang dapat dibagi menjadi beberapa bagian : halaman prancis (judul utama saja), halaman undang-undang hak cipta, halaman judul utama (judul, sub judul, penulis, editor), halaman katalog dalam terbitan, persembahan, daftar isi buku, daftar gambar, daftar tabel, pengantar penerbit, kata pengantar, orakata (preface).
  • Bahan Isi : pendahuluan, bab dan dub bab, tabel dan ilustrasi, sitiran/kutipan, penutup berisi intisati dan kesimpulan buku.
  • Bagian akhir (Postliminaries) : meliputi unsur-unsur yang secara berurutan terdiri atas lampiran glosarium, catatan akhir/endnite, daftar pustaka, dan indeks
Manfaat Mengetahui Anatomi Buku
Dengan mengetahui anatomi buku seorang penulis akan mengetahui bagian buku yang harus ditulis dan bagaimana cara menulisnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar